Deskripsi
Buku ini merupakan upaya untuk menghadirkan analisis mengenai kebijakan pendidikan, sebuah aspek fundamental yang menjadi penggerak utama dalam pengembangan sistem pendidikan di Indonesia. Pendidikan memiliki peranan yang sangat penting dalam membangun kualitas sumber daya manusia, dan kebijakan pendidikan merupakan instrumen strategis yang menentukan arah dan keberhasilan pendidikan tersebut. Kebijakan pendidikan tidak hanya sekadar mengatur bagaimana pendidikan diselenggarakan, tetapi juga menjadi respons atas dinamika sosial, ekonomi, dan budaya yang terus berkembang. Dengan kebijakan yang tepat, pendidikan dapat menjadi wahana untuk menciptakan masyarakat yang berkarakter, adil, makmur, sejahtera dan berdaya saing di tingkat global.